~asSaLamUalAikum~

VIVA HISTORIA VIVA HISTORIA VIVA HISTORIA VIVA HISTORIA VIVA HISTIROA VIVA HISTORIA

Selasa, 01 Januari 2008

Ari Lasso tidak dipecat dari dewa 19

Banyak orang mengira bahwa Ari Lasso keluar dari Dewa 19 karena dipecat lantaran dia pemakai tapi sebenarnya Ari keluar dari Dewa 19 karena kemauan dia sendiri. Dia pergi dari Dewa tanpa pamit. Ari tidak pernah mengeluarkan bantahan terhadap statement yang menyatakan dirinya dipecat dari Dewa 19. Saat itu persahabatan Ari Lasso dengan personil Dewa 19 lainnya tengah berada dalam masa-masa sulit.
Salah satu pemicu ketegangan diantara mereka adalah ketidakhadiran Ari Lasso ketika Dewa 19 manggung di GOR Saburai, Lampung pada tahun 1997. Ini adalah tur pertama dewa 19 di 24 kota di Indonesia. Saat konser berlangsung, Ari masih berada di Jakarta tengah asik mengkonsumsi putaw. “Gue waktu itu malah di Jakarta “belanja”, saat itu gue belum ada “bekal”. Gue pikir pesawat dari Jakarta ke Lampung itu ada setiap saat, ternyata pesawat terakhirnya jam tiga sore. Gue janjian sama BD (Bandar - Red) di Bandara Halim Perdanakusuma jam lima sore”. Selama tur di Sumatra itu Ari tidak ditegur oleh personil dewa 19 lainnya bahkan Dhani sempat mengancam akan mengeluarkan Ari jika dia tidak bisa berubah. Karena teguran Dhani tersebut Ari memutuskan untuk break dari dewa 19. Setelah itu Dewa vakum enam bulan, Dhani kemudian membentuk Ahmad Band.
Saat Dewa 19 memulai menggarap album Bintang Lima terjadi perbedaan pendapat antara Dhani dengan Ari Lasso. Dhani ingin memakai dua vokalis dalam album dewa Bintang Lima. Ari menyanyikan lima atau tujuh lagu dan Once menyanyikan lima atau tiga lagu. Ari kurang setuju dengan usul Dhani karena pada waktu itu Ari sedang mangalami kebankrutan akibat mengonsumsi narkoba. Ari kemudian menghilang ke Surabaya. Konser Gita Fitri untuk menyambut Idul Ftri tahun 1999 menjadi konser terakhir Ari Lasso bersama Dewa 19. Padahal waktu itu Ari sudah menyelesaikan 6 lagu untuk album Bintang Lima. Vokalis Dewa 19 kemudian diganti oleh Once yang dulu ketika bersolo karir lebih dikenal dengan nama El Fonda.
Ketika album Bintang Lima Sudah dirilis lagu Cinta Adalah Misteri dan Sayap-sayap Patah dikabarkan telah menjiplak karya kahlil Gibran. Saat wartawan mengkonfirmasi hal tersebut, Dhani tidak membantah tapi malah mengatakan bahwa Ari-lah yang telah menjiplak. Mendengar tuduhan tersebut Ari sangat terkejut. Ia tak habis pikir kenapa Dhani mengatakan hal itu, " Waktu itu saya memang sudah bilang sama Dhani kalau ada sepotong lirik puisi Gibran yang akan saya pakai dan dia bilang nggak apa-apa," ujar pria yang mempunyai nama lengkap Ari Bernandus Lasso ini, "Tetapi saya tetap akan memasang namanya." "Saya niatnya akan membacanya seperti orang baca puisi. Terus saya bilang dari Sang Nabi, Khalil Gibran," ujar suami Vita Desy ini, "Saat itu saya nggak punya pikiran memplagiat atau membajak karya orang lain” Tetapi karena dia harus keluar, karyanya yang mengambil dari syair Gibran tersebut kemudian diakui sebagai karya asli Dhani.

Tidak ada komentar: